1. Memakai tombol print screen
Cara ini banyak dilakukan pengguna laptop untuk screenshot. Namun, seringkali menjadi kebingungan adalah langkah selanjutnya setelah menekan tombol print screen. Berikut langkahnya:
Pertama buka file atau laman web yang ingin diambil gambarnya
Kemudian tekan tombol print screen, hasil screenshot akan tersimpan pada clipboard.
Langkah selanjutnya buka aplikasi paint dan paste (tekan ctrl+V)
Atur gambar sesuai keinginan lalu simpan dengan menekan ctrl+S.
2. Menekan Tombol Windows + Print Screen
Cara selanjutnya ini terbilang praktis. Karena tidak perlu membuka paint untuk menyimpan hasil screenshot.
- Dengan menekan tombol Windows+Print Screen tangkapan layar langsung tersimpan di direktori C:\Users[nama user]\Pictures\Screenshots. Ini langkah-langkahnya:
- Buka file atau halaman web yang akan di-screenshot.
- Tekan kombinasi tombol Windows + Print Screen, tanda screenshot berhasil adalah layar berkedip.
- Untuk melihat hasil screenshot di komputer yang sudah disimpan, kamu tinggal pergi ke direktori C:\Users[nama user]\Pictures\Screenshots.
3. Menggunakan Tombol Windows + Shift + S
Langkah screenshot berikutnya di laptop menggunakan tombol Windows + Shift + S. Cara ini dinamakan Snip & Sketch yang merupakan aplikasi bawaan Windows.
Langkah-langkah screenshot Windows + Shift + S:
- Buka halaman web atau file yang akan discreenshot.
- Tekan kombinasi tombol Windows + Shift + S untuk membuka aplikasi Snip & Sketch.
- Layar bakal berubah menjadi warna keabuan dan kursor kini juga berubah menjadi ikon “+”. Sekarang kamu tinggal pilih area mana yang akan kamu screenshot.
- Otomatis Snip & Sketch akan merekam gambar layar.
- Sama dengan paint di Snip & Sketch Anda dapat melakukan penyuntingan. Setelah itu file bisa disimpan dengan klik ikon Save.
Sumber Foto : IDN Times