Diet rendah karbohidrat dan tanpa karbohidrat harus dihindari oleh wanita yang berusaha untuk hamil atau sedang hamil. Karena memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan itu sangat penting. Terutama pemenuhan kebutuhan sumber karbohidrat yang merupakan sumber energi.
Bahayanya, ibu hamil yang membatasi karbohidrat setidaknya 30 persen juga lebih mungkin memiliki bayi dengan cacat tabung saraf yang akhirnya dapat menyebabkan kematian bayi atau cacat seumur hidup jika dibandingkan dengan ibu hamil yang tidak membatasi asupan.
Sumber karbohidrat simpleks yang sehat juga banyak. Ibu hamil dapat memenuhinya melalui buah-buahan segar dan produk susu seperti keju ataupun yogurt yang dapat menjadi pilihan tepat.
Sumber Foto : Kompasiana.com