Pisang goreng bisa jadi pilihan menu untuk dihidangkan saat buka puasa. Rasanya yang manis dan nutrisinya yang padat cocok untuk mengisi kembali energi yang hilang saat berpuasa.
Pisang goreng Pontianak juga bisa menjadi variasi pisang goreng yang enak untuk berbuka puasa. Rasanya yang manis dan teksturnya yang renyah akan membuat berbuka puasa bersama keluarga semakin seru.
Berikut ini tips agar pisang gorengmu manis dan renyah:
- Pilih pisang kepok kuning yang tua dan masak pohon tetapi belum lembek.
- Saat menggoreng, bisa juga dilakukan dengan mencelupkan pisang terlebih dahulu dalam adonan baru siramkan adonan tepung renyah.
- Untuk rasa yang lebih enak, susu kental manis juga bisa ditambahkan dengan vanilla butter essence.
Selamat mencoba, ya!
Sumber Foto : IDN Times